Selasa, 30 Juni 2009

Kadis Pendidikan Madina : Tidak ada pemotongan Rapel gaji guru

Panyabungan,WM
Para guru-guru di Kabupaten Mandailing Natal sangat menyayangkan ulah oknum-oknum tertentu terhadap memotong Rappel gaji mereka bulan lalu. Dari penuturan beberapa guru kepada EN di pasar Baru Panyabungan dan dikecamatan Linggabayu menyebutkan Rapel gaji sebanyak 3 bulan itu dipotong oknum-oknumtertentu ditingkat t kecamatan sebanyak 5% dari jumlah rapel yang seharusnya mereka terima.
Para guru menilai ada permainan antara bendaharawan gaji dengan KUPT ditiap kecamatan dan kami sayang menyangkan perbuatan semoga Kadis Pendidikan Madina Madina yang baru dapat menindaklanjutinya itu ujar salah seorang kepala sekolah. Atas hal itu Kepala Dinas Pendidikan Mandailing Natal Drs.H Musaddat daulay yang dkonfirmasi diruang kerjanya kamis (25/6) sangat terkejut mendengar hal itu, “ Saya menyatakan tidak ada pemotongan atas rapel gaji guru dimadina sebut kadis. Saya menghimbau lanjut kadis agar tidak ada pemotongan 1 sen pun terhadap rapel gaji guru dan ini perlu ditindak lanjuti agar tidak terjadi penyelewengan ditubuh Dinas Pendidikan Kab.Madina sebutnya. Sementara itu KUPT Dinas PendidikanKecamatan Ulu Pungkut Ivan Nasution yang dikonfirmasi mengenai hal itu pekan lalu mengungkapkan saya tidak mengetahui masalah itu, namun sesuai dengan surat edaran dari Dinas Pendidikan pihak yang melakukan pemotongan rapel gaji tersebut akan dikembalikan kepada guru ujar Ivan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar